Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produk Gula Kristal Kebumen Tembus Pasar Amerika dan Eropa

Gula kristal dari Kabupaten Kebumen Jawa Tengah merupakan salah satu produk unggulan yang telah menembus pasar nasional maupun internasional.
Gula kristal dari Kabupaten Kebumen Jawa Tengah  menembus pasar nasional maupun internasional/ilustrasi
Gula kristal dari Kabupaten Kebumen Jawa Tengah menembus pasar nasional maupun internasional/ilustrasi

Bisnis.com, SEMARANG - Gula kristal dari Kabupaten Kebumen Jawa Tengah merupakan salah satu produk unggulan yang telah menembus pasar nasional maupun internasional.

Saat ini pasar Amerika setiap bulannya membutuhkan sekitar 300 ton gula dan pasar Eropa membutuhkan sekitar 500 ton.

Produk ini memiliki potensi yang sangat bagus dan dapat berkembang dengan baik serta memberikan dampak kesejahteraan bagi masyarakat apabila dikelola dengan baik dengan menerapkan sistemproduksi dan pemasaran yang profesional.

Saat ini, berdasarkan data yang diperoleh dari Dinas Perindustrian, Perdagangan danPengelolaan Pasar, perajin gula semut yang didampingi berjumlah 487.

Gula semut juga diklaim aman dikonsumsi oleh para penderita diabetes. Pasalnya gula semut adalah gula organik yang dibuat tanpa menggunakan bahan pengawet kimia. Bukan hanya itu, gula ini juga dinilai mengandung antioksidan, yang baik untuk tubuh.

Salah satu pengrajin gula semut, Maidan warga Desa Karanggadung Kecamatan Petanahan mengatakan, pembuatan gula semut memang dilakukan dengan cara alami dan tanpa menggunakan pengawet kimia. Pengawet yang digunakan menggunakan kulit manggis dan kapur sirih.

Menurutnya, nira yang akan digunakan untuk membuat gula semut harus benar-benar nira yang baru. Nira harus dimasak dengan segara, sesaat setelah diturunkan dari pohon kelapa. Pasalnnya jika lebih dari satu jam, maka akan terjadi fermantasi yang membuat nira tersebut terasa masam.

“Makannya banyak pengrajin gula menggunakan bahan pengawet, hal ini untuk menjaga agar tidak terjadi fermentasi,” tuturnya, seperti dikutip laman Pemprov Jateng, Rabu (27/4).

Untuk mengembangkan pemasaran, perajin gula semut membuat inovasi baru yakni gula semut dalam kemasan. Bahkan gula semut kini memiliki varian rasa seperti rasa jahe, temulawak, kencur, daun sirsak dan lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khamdi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper