Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cadangan Devisa Malaysia Sedikit Meningkat

Cadangan devisa Malaysia pada akhir bulan lalu masih berada di bawah US$100 miliar.
Menara Petronas Ikon Malaysia./asianpicture.com
Menara Petronas Ikon Malaysia./asianpicture.com

Kabar24.com, JAKARTA—Cadangan devisa Malaysia pada akhir bulan lalu masih berada di bawah US$100 miliar.

Berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Bank Sentral Malaysia (Bank Negara Malaysia/BNM), hingga 30 November tahun ini, cadev Negeri Jiran berada pada posisi 420,1 miliar ringgit atau setara dengan US$94,6 miliar.

“Posisi cadangan cukup untuk membiayai impor 8,6 bulan impor ditahan,” kata BNM dalam siaran persnya, Senin (7/12/2015).

Bank sentral menambahkan, besaran cadangan tersebut juga cukup untuk membiayai utang jangka pendek eksternal 1,1 kali.

Meskipun masih berada di bawah US$100 miliar, cadev Kuala Lumpur menunjukan sedikit peningkatan dari posisinya pada 30 Oktober yang mencapai US$94 miliar atau setara 417,9 miliar ringgit.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yudi Supriyanto
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper