Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Bukti Kambing Penghasil Dolar

Umumnya kambing dimanfaatkan untuk diambil daging dan kulitnya.
Peternak kambing. /Antara
Peternak kambing. /Antara

Kabar24.com, JAKARTA— Umumnya kambing dimanfaatkan untuk diambil daging dan kulitnya.

Di Australia, kambing punya kegunaan lain, yakni sebagai penyedia jasa kebersihan yang menghasilkan pundi-pundi uang yang lumayan.

Setidaknya hal tersebut telah berkembang di wilayah New South Wales. Peternak menyewakan kambingnya untuk mengatasi rumput liar yang tumbuh di tempat yang sulit diakses.

Seorang pengusaha rental kambing, Elizabeth Larsen, telah menjalankan usaha tersebut selama empat tahun terakhir di wilayah Bega Loire dan memiliki sekitar 30 ekor kambing.

"Kambing memiliki bakat unik mereka dapat menjangkau daerah-daerah yang sulit diakses, mereka bisa memanjat tebing berbatu dan pergi ke selokan curam," kata Larsen, seperti yang dilansir ABC pada Kamis (21/10/2015).

Menurut Larsen, kambing-kambingnya sering disewa oleh dewan kota dan juga petani sekitar yang yang kesulitas membersihkan rumput liar.

Larsen mengaku, bahwa dia sangat senang melatih dan bekerja bersama kambing-kambingnya.

"Ini adalah pekerjaan paling menyenangkan yang Anda bisa bayangkan," kata Larsen sembari tertawa.

Larsen berharap bahwa dia akan mengembangkan usahanya tidak hanya di New South Wales, namun memperluas jangkauan ke daerah pinggiran kota Sydney atau Wollongong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper