Kabar24.com, BALIKPAPAN-- Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memerkirakan cuaca di kabupaten dan kota di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara sebagian besar berawan pada Minggu (19/7/2015).
Tana Grogot, Tenggarong, dan Penajam diperkirakan akan berawan dengan suhu 26-31° Celcius dengan arah angin menuju tenggara dan barat daya.
Sementara Sangatta, Samarinda, dan Bontang diperkirakan akan berawan dengan suhu 25-31° Celsius dengan arah angin menuju tenggara untuk Sangatta dan Bontang, dan selatan untuk Samarinda.
Balikpapan diperkirakan akan berawan diperkirakan akan berawan dengan suhu 27-31° Celsius dengan arah angin menuju barat daya.
Kota Tanjung Redeb dan Kabupaten Malinau di Kalimantan Utara diperkirakan akan berawan pada hari ini dengan suhu masing-masing 22-34° Celcius dan 20-32° Celcius.
Kabupaten Nunukan, Kota Tanjung Selor, Tarakan, dan Tidung Pala diperkirakan akan cerah berawan dengan suhu masing-masing 25-31 Celcius°, 25-34° Celcius, 24-31° Celcius, dan 24-31° Celcius.
Sementara Sendawar diperkirakan akan hujan ringan dengan suhu 25-31° Celcius.