Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perang Generasi Keempat Mengintai Indonesia

Safroedin Bahar, mantan Komisioner Komnas Hak Asasi Manusia, mengingatkan Indonesia telah menjadi sasaran perang generasi keempat yaitu perang mengubah pola pemikiran, cara hidup, cara pandang dan ideologi pasar.
Ilustrasi/JIBI-Nurul Hidayat
Ilustrasi/JIBI-Nurul Hidayat

Kabar24.com, JAKARTA- Safroedin Bahar, mantan Komisioner Komnas Hak Asasi Manusia, mengingatkan Indonesia telah menjadi sasaran perang generasi keempat yaitu perang mengubah pola pemikiran, cara hidup, cara pandang dan ideologi pasar.

Hal itu terlihat dengan dikuasainya sumber daya alam oleh pihak asing.

"Tanpa mengeluarkan satu peluru pun sumber daya kita sudah dikuasai asing," katanya Safroedin dalam diskusi bedah buku "Teropong Prajurit TNI" karya Letjen TNI Purn Kiki Syahnakri di Jakarta, Rabu (27/5/2015).

Safroedin mengatakan asing menguasai sumberdaya alam Indonesia melalui undang-undang dan kebijakan pemerintah. Mereka menyusup pada pemikiran para pejabat-pejabat pemegang kekuasaan.

"Indonesia bisa dikuasai melalui pikiran," katanya.

Karena itu, soal ancaman perang generasi keempat tersebut harus dihadapi dengan pengamalan kembali Pancasila terutama bagi prajurit TNI. Sebab, era reformasi telah menempatkan TNI pada posisi tidak tepat baik secara ideologi maupun strategi.

"Tidak mungkin menang perang generasi keempat," katanya.

Menurut dia, Pancasila merupakan dasar landasan bernegara. TNI, kata Safroedin perlu uga mewaspadai ancaman terhadap penyimpangan Pancasila tersebut.
Safroedin mengatakan Pancasila merupakan landasan fudamental yang mengikat seluruh bangsa.

Tanpa Pancasila, ucap mantan anggota Majelis Permusyawaratan Rakyat itu,Indonesia dapat bubar.

"Karenanya kesepakatan kita tentang Indonesia yang harus kita bangun. Benang merahnya adalah membumikan Pancasila," tegasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dika Irawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper