Kabar24.com, JAKARTA - Tim gabungan Search and Rescue berhasil menemukan Erri Yunanto (21), mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang terjatuh di kawah Gunung Merapi. Saat ini tim sedang berjuang untuk mengangkat tubuh Erri ke permukaan.
Kepala Balai Taman Nasional Gunung Merapi (BTNGM) Sektor Selo, Suwignyo menyebutkan bahwa proses pengangkatan cukup sulit. "Mengingat medannya adalah kawah. Jumlah personel yang turun ke dalam kawah mencapai enam orang," katanya.
Hanya saja, Suwignyo enggan menyebut kondisi Erri pada saat ini. Dia mengaku belum mendapat laporan dari tim evakuator yang tengah berjuang di Puncak Merapi. "Informasi mengenai kondisi juga merupakan kewenangan dari tim medis," katanya.
Suwignyo juga belum bisa memperkirakan kapan tim bisa tiba di Posko Selo. Sebagai informasi, jarak antara puncak menuju Posko Selo sekitar 5 kilometer dalam garis lurus. "Sulit untuk diprediksi," katanya.
Erri Yunanto mulai mendaki ke puncak Merapi bersama lima orang temannya melalui Dukuh Plalangan, Desa Lencoh, Selo, Boyolali. Naas, dia terjatuh ke kawah saat hendak turun dari Puncak Garuda.
Kawah Merapi memiliki kedalaman sekitar 200 meter. Suhu di dalam kawah itu juga cukup panas, mencapai 140 derajat Celcius saat dipotret melalui perangkat thermal camera pada Senin siang tadi.
PENDAKI JATUH DI KAWAH MERAPI: Tim SAR Sudah Temukan Tubuh Erri Yunanto
Tim gabungan Search and Rescue berhasil menemukan Erri Yunanto (21), mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta yang terjatuh di kawah Gunung Merapi. Saat ini tim sedang berjuang untuk mengangkat tubuh Erri ke permukaan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium