Kabar24.com, PONTIANAK--Sedikitnya 787 rumah di Bengkayang terendam banjir dalam dua hari ini.
Adapun rincian rumah yang terendam banjir yaitu 287 rumah di Kecamatan Ledo dan 500 rumah di Kecamatan Jagoi Babang.
Koordinator Wilayah Taruna Siaga Bencana Kabupaten Bengkayang, Dinas Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Bengkayang, Puji Siswanto mengatakan air yang merendam kedua wilayah itu sudah mencapai 1 meter.
"Ketinggian air masih 1 meter, sejak kemarin hujan mengguyur Bengkayang," kata Puji kepada Bisnis, Kamis (22/1/2015).
Meski demikian, Puji mengatakan masyarakat belum ada sebagian yang berkenan untuk mengungsi ke posko-posko terdekat.
Pihaknya, kata Puji, bersama Badan Penanggulangan Bencana Daerah, kepolisan dan TNI telah mengimbau kepada warga segera untuk mengungsi.