Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Komisi IX DPR Dede Yusuf menyindir kinerja Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri yang dinilai terlalu sering tampil di media, tetapi minim mempublikasikan kinerja kementerian yang dipimpinnya.
Saat menggelar rapat kerja dengan jajaran Kementerian Ketenagakerjaan dan BNP2TKI, Dede mempertanyakan publikasi dua lembaga tersebut terkait laporan atau hasil dari kegiatan yang dilakukan.
"Saya lihat jarang ada publikasi kinerja. Tapi kalau BNP2TKI sudah lumayanlah, tapi kalau Kementerian Ketenagakerjaan saya lihat masih kurang," kata Dede, Kamis (22/1/2015).
Lantas politikus Partai Demokrat itu menyindir Hanif. "Kalau Pak Menteri [Hanif] yang sering saya lihat fotonya. Fotonya selalu ada [terpublikasi di media]," sindirnya.
Dede meminta agar kedua lembaga tersebut meningkatkan transparansi dan publikasi hasil kerja yang dilakukan, sehingga memudahkan DPR dalam melakukan fungsi pengawasan.
Sering Nongol di Media, Dede Yusuf Sindir Kinerja Menteri Hanif
Ketua Komisi IX DPR Dede Yusuf menyindir kinerja Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri yang dinilai terlalu sering tampil di media, tetapi minim mempublikasikan kinerja kementerian yang dipimpinnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Tegar Arief
Editor : Yusuf Waluyo Jati
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

11 jam yang lalu
Beda Arah BlackRock dan JP Morgan di United Tractors (UNTR)
11 jam yang lalu
Sentimen Bullish Bitcoin Kembali, Waktunya Serbu Kripto?
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru

9 jam yang lalu
15 Contoh Kalimat Majas Hiperbola dan Artinya

9 jam yang lalu
Rumus dan Contoh Soal Menghitung Volume Bangun Ruang Lengkap
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
