Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JK: Tak Ada Lagi Prioritas dan Monopoli, BUMD Harus Profesional

Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai badan usaha milik daerah (BUMD) bisa maju bila dikelola secara profesional sehingga bisa memenangkan persaingan.
Jusuf Kalla/
Jusuf Kalla/

Bisnis.com, SURABAYA--Wakil Presiden Jusuf Kalla menilai badan usaha milik daerah (BUMD) bisa maju bila dikelola secara profesional sehingga bisa memenangkan persaingan.

"Waktu lampau BUMD tidak bisa profesional karena dekat birokrasi. Dewasa ini lebih baik dan banyak profesional," jelasnya saat membuka pertemuan perusahaan daerah bertajuk BUMD Business Summit 2014 di Surabaya, Rabu (17/12/2014) malam. 

Menurutnya, selain dikelola profesional, usaha yang dijalankan BUMD harus memiliki sifat produk baik, murah dan cepat sampai ke konsumen. Ketiga hal itu harus terpenuhi agar mampu bersaing dengan perusahaan lain. 

"Karena sekarang sudah tidak lagi mendapat prioritas dan monopoli," tambahnya. Oleh karena itu, Wapres menilai perlu dibangun jaringan kuat antarperusahaan daerah agar bisa bekerja sama. "Sebenarnya bisa dengan siapapun asalkan mendapatkan nilai tambah." 

Gubernur Jawa Timur Soekarwo menilai pengembangan badan usaha milik daerah bisa dengan membangun konsorsium bila ingin membangun usaha lebih besar. "Tapi perlu diperhatikan BUMD selain memiliki misi bisnis juga memiliki tugas sosial," tambahnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Ulum
Editor :

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper