Bisnis.com, JAKARTA — Anjuran Menteri Luar Negeri Retno Lestari Priansari Marsudi agar para Duta Besar Indonesia blusukan memperhatikan keadaan para WNI di berbagai negara, hendaknya tidak diniatkan untuk pencitraan.
Menurut Anggota Komisi I DPR Hanafi Rais, blusukan para duta besar (dubes) itu harus bisa memberikan perlindungan dan rasa aman bagi WNI di luar negeri. “Itu idealnya, bukan hanya pencitraan yang berisiko menghabiskan anggaran,” katanya seperti dilansir situs resmi DPR, Selasa (4/11/2014).
Meski demikian, Hanafi menyambut baik anjuran Menlu tersebut. “Para Dubes memperhatikan WNI di negara-negara tempat mereka bertugas.”
Seperti diketahui, Menlu Retno setelah dilantik langsung member intruksi kepada semua Dubes Indonesia yang bertugas di berbagai negara untuk segera memberi perhatian penuh dengan cara blusukan.
“Itu cara masing-masing diplomat kita untuk memastikan keadaan WNI. Tapi yang jelas substansinya harus ada. Tugas diplomat itu untuk memastikan keamanan WNI di luar neg