Bisnis.com, JAKARTA--Presiden Terpilih Jokowi sore ini akan bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Istana Merdeka. SBY akan memperkenalkan Istana Kepresidenan dan staf pengelolanya kepada Jokowi.
Juru Bicara Kepresidenan Julian Aldrin Pasha mengatakan Presiden SBY dijadwalkan menerima Jokowi pada pukul 15.00 WIB di Kantor Presiden atau di Istana Merdeka.
"Hari ini pukul 15.00 WIB, Bapak Presiden sudah konfirm akan menerima Pak Jokowi di Istana," kata Julian, Minggu (19/10/2014).
SBY akan mengantarkan Jokowi berkeliling Kompleks Istana Kepresidenan sekaligus memperkenalkan sang presiden terpilih kepada staf istana.
Jokowi dan SBY kemudian direncanakan mengikuti gladi bersih acara Penyambutan Presiden RI dan Pelepasan Presiden RI ke-6 di halaman Istana Merdeka.
Acara lepas sambut di Istana Merdeka adalah tradisi baru yang disiapkan SBY sebagai tanda suksesi kepemimpinan Indonesia.
Rencananya acara lepas sambut dilaksanakan pada pukul 14.00 WIB besok (20/10) usai pelantikan presiden di Gedung DPR/MPR dan kirab budaya Jokowi sepanjang Jalan M. H. Thamrin.