Bisnis.com, TULKAREM, Palestina - Pasukan Israel menembak mati seorang pria Palestina dalam bentrokan di Tepi Barat utara Jumat, kata sumber-sumber keamanan kepada AFP.
Mereka mengatakan Tamer Smour, 22, ditembus peluru hidup di dada nya di kota Tulkarem.
Seorang juru bicara Bulan Sabit Merah mengatakan kepada AFP bahwa 39 warga Palestina terluka oleh peluru tajam dan peluru karet yang ditembakkan oleh pasukan Israel selama bentrokan di seluruh Tepi Barat.
Di Jerusalem timur, polisi Israel menangkap dua warga Palestina selama bentrokan yang berlangsung di luar Kota Tua setelah shalat Jumat.
Bentrokan kekerasan terjadi di Gaza meningkat setelah gencatan senjata kemanusiaan berumur pendek runtuh setelah hanya beberapa jam.
Angka yang diterbitkan oleh badan kemanusiaan PBB (OCHA) akhir pekan lalu menunjukkan bahwa sebelum Jumat, 11 warga Palestina telah tewas dan sekitar 600 luka-luka dalam bentrokan sejak 23 Juli.
Sepuluh dari mereka, termasuk remaja, ditembak mati oleh pasukan Israel, sementara lainnya dibunuh oleh seorang pemukim Israel, katanya.
JALUR GAZA: Tentara Israel Tembak Mati 1 Warga Palestina
Pasukan Israel menembak mati seorang pria Palestina dalam bentrokan di Tepi Barat utara Jumat, kata sumber-sumber keamanan kepada AFP.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
5 menit yang lalu
Revisi JP Morgan untuk Saham BRI (BBRI)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
2 jam yang lalu