Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inilah 'Misi' Caleg Angel Lelga

Angel Lelga, calon Anggota DPR RI, ternyata mempunyai ambisi pribadi yang selama ini belum terungkap ke permukaan. Terutama saat di mendeklarasikan dirinya menjadi calon anggota legislatif dari PPP.
Angel Lelga
Angel Lelga

Bisnis.com, JAKARTA -  Angel Lelga, calon Anggota DPR RI, ternyata mempunyai ambisi pribadi yang selama ini belum terungkap ke permukaan. Terutama saat di mendeklarasikan dirinya menjadi calon anggota legislatif dari PPP.

Apa ambisi pribadinya itu? Ternyata wanita kelahiran Solo ini ingin berusaha memecahkan rekor perolehan kursi PPP dari daerah pemilihan Jawa Tengah V pada Pemilu 2014.

Angel Lelga yang dikenal juga sebagai pesohor aktris film dan penyanyi itu dalam akun twiter yang diperoleh di Jakarta, Kamis, sangat bersemangat merebut suara rakyat dari daerah pemilihan Jawa Tengah V yang meliputi Kota Surakarta, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Boyolali, Kabupaten Klaten.

---------------------------------------------------------------------------------

Angel Lelga Anggreyani lebih dikenal sebagai Angel Lelga
Lahir di Surakarta, 1 Januari 1984 (30 Tahun)
Seorang penyanyi, pemeran sinetron.
Perempuan berdarah campuran Kalimantan dan Tionghoa

-------------------------------------------------------------------------------

Dalam pemilu terdahulu belum ada calon dari PPP yang masuk ke Senayan dari daerah pemilihan Jawa Tengah V yang disebut-sebut sebagai daerah pemilihan "neraka" itu.

Angel Lelga sebagai pendatang baru dalam kancah persaingan merebut kursi di DPR RI di Senayan, Jakarta, itu harus berjuang di daerah pemilihan "neraka".

Disebut daerah pemilihan "neraka" karena dia harus bersaing dengan tokoh berat lain yang telah masuk ke Senayan dan mencalonkan kembali di daerah yang sama seperti dari Puan Maharani (caleg bernomor 1 PDI Perjuangan), Arya Bima (nomor urut 2 PDI Perjuangan), anggota keluarga Keraton Kasunan Surakarta GRAY Koes Moertiyah (nomor 1 Partai Demokrat), Muhammad Thoha (nomor 1 PKB).

Sebagai sesama pendatang baru, Angel pun harus bersaing dengan lawan berat seperti mantan Bupati Sukoharjo Bambang Ryanto (nomor 1 Partai Gerindra), serta penyanyi Tia AFI (nomor 3 PKB).

Pada Pemilu 2009, dari delapan kursi DPR RI dari daerah pemilihan Jateng V itu, PDI Perjuangan merebut tiga kursi atas nama Puan Maharani, Nusyirwan Soejono, dan Aria Bima; PKS merebut satu kursi atas nama Hidayat Nurwahid, PAN meraih satu kursi atas nama Marwoto Mitrohardjono, PKB satu kursi atas nama Muhammad Toha, Partai Demokrat satu kursi atas nama GRAY Koes Moertiyah, dan Partai Golkar mendapat satu kursi atas nama Eko Sarjono Putro; sedangkan partai-partai lain termasuk PPP tak memperoleh satu kursi pun.

Bercokol di nomor urut 1 caleg PPP dari daerah pemilihan Jawa Tengah V itu, Angel Lelga yang lahir di Surakarta 1 Januari 1984 optimistis dapat terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2014-2019.

"Saya optimistis bisa mendongkrak suara dalam pemilu nanti, terutama dari kalangan ibu-ibu," katanya.

Istri dari Anwar Hafidz itu mengaku hanya menyiapkan strateginya hanya minta doa restu kepada masyarakat agar mereka betul-betul memilih pemimpin yang mereka inginkan.

"Hidup adalah amanah, bersama membangun bangsa menuju negeri baldathun thoyibatun warabun ghofur," katanya berfalsafah.(Antara)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : Newswire

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper