Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tumben, Ada Demo Dukung Reklamasi Teluk Benoa

Ratusan simpatisan Forum Bali Harmoni kembali melakukan unjuk rasa ke DPRD Bali dan Kantor Gubernur Bali meminta pemerintah segera mewujudkan rencana reklamasi di kawasan Teluk Benoa, Kabupaten Badung.
Pantai Teluk Benoa/Bisnis.com
Pantai Teluk Benoa/Bisnis.com

Bisnis.com, DENPASAR - Ratusan simpatisan Forum Bali Harmoni kembali melakukan unjuk rasa ke DPRD Bali dan Kantor Gubernur Bali meminta pemerintah segera mewujudkan rencana reklamasi di kawasan Teluk Benoa, Kabupaten Badung.

Juru Bicara Forum Bali Harmoni Wayan Ranten mengatakan unjuk rasa yang kedua kalinya ini sebagai bentuk keseriusan warga agar kebijakan pemerintah untuk menata dan merevitalisasi kawasan Teluk Benoa segera dilakukan.

“Kami mendukung reklamasi karena merupakan kebutuhan mendesak, kasihan warga di sekitar Teluk Benoa yang selalu terendam air laut pada saat air pasang,” katanya, Selasa (19/11/2013).

Simpatisan Forum Bali Harmoni yang datang dari berbagai wilayah itu hadir di kedua lokasi dengan mengenakan pakaian adat Bali dan menyampaikan apsirasi dengan tertib dan damai.

Sayangnya, para pengunjuk rasa tidak ditemui seorang pun anggota DRD Bali, karena seluruh anggota sedang ke Jakarta menghadiri bimbingan teknis. Mereka lantas diterima oleh Kepala Sub Pengaduan Aspirasi Masyarakat, Sekretariat DPRD Bali Budiningsih.

“Kami akan menyampaikan aspirasi warga setelah anggota Dewan kembali dari Jakarta. Merupakan kewajiban kami untuk menampung aspirasi masyarakat yang masuk untuk dilanjutkan kepada yang berkompeten di masing-masing komisi,” katanya.

Usai menyampaikan aspirasi ke DPRD Bali, para pengunjuk rasa mendatangi Kantor Gubernur Bali. Orasi mereka tak berbeda, mendukung pemerintah melakukan kebijakan yang positif bagi masyarakat, terutama reklamasi Teluk Benoa.

“Reklamasi akan banyak menguntungkan, menyelamatkan pantai dari ancaman abrasi. Kami yakin pemerintah menafaatkan tanah reklamasi untuk menyejahterakan masyarakat Bali," ujar Ranten disambung yel-yel setuju dari pengunjuk rasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Sepudin Zuhri
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper