Bisnis.com, NUSA DUA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan pidato pembukaan BDF VI yang diselenggarakan di Nusa Dua , Bali, pagi ini (7/11/2013).
Kepala Negara antara lain menekankan pentingnya penyemaian kebebasan pers, perlindungan terhadap kelompok minoritas, penegakan hukum, serta peningkatan partisipasi masyarakat dalam pengambilan kebijakan oleh pemerintah.
"Selain itu, bangsa-bangsa di Asia Pasifik juga perlu menerapkan prinsip pluralistik dalam kehidupan masyarakat guna meningkatkan kualitas demokrasi."
Acara yang diawali pada 2008 ini dihadiri perwakilan dari sedikitnya 50 negara dan 15 lembaga dunia. Tema forum tahun ini adalah "Pengonsolidasian Demokrasi dalam Masyarakat Pluralistik".