Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bisnis.com, BANDAR SERI BEGAWAN - China yakin pertumbuhan ekonominya akan melampaui target 7,5% dalam 9 bulan pertama tahun ini, sebagai buah kesuksesan pemerintah dalam membendung perlambatan ekspansi selama 2 kuartal berturut-turut.
 
Perdana Menteri Li Keqiang mengklaim ekonomi China menunjukkan momentum pertumbuhan yang stabil dalam beberapa bulan terakhir, sebagaimana terefleksi dalam kenaikan Indeks Purchasing Managers (PMI).
 
“Kami memiliki kepercayaan akan dapat memenuhi target yang ditetapkan untuk pembangunan ekonomi dan sosial pada 2013,” ujar Li pada Asean Summit di Brunei Darussalam, Kamis (10/10).
 
Sebelumnya, China melaporkan pertumbuhan 7,6% pada semester pertama tahun ini, bersamaan dengan kebijakan Li untuk menggenjot belanja pembangunan jalur rel dan pemangkasan pajak guna mencapai target pertumbuhan 7,5% tahun ini.
 
Biro Statistik Nasional akan melaporkan pertumbuhan kuartal III/2013 China pada 18 Oktober. Sebanyak 33 ekonom yang disurvei Bloomberg memprediksi laju pertumbuhan kuartal ketiga akan mencapai 7,8% dari 7,5% pada kuartal sebelumnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Yusran Yunus
Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper