Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Headlines Koran: Biodiesel Terancam Macet, Utang Bakrie Capai US$155 Juta

Bisnis.com, JAKARTA—Sorotan utama berbagai media nasional hari ini, Rabu (11/9/2013) meliputi beragam isu mulai dari defisit transaksi perdagangan pada Triwulan II/2013 yang mencapai US$3,7 miliar hingga program biodiesel yang terancam macet dan

Bisnis.com, JAKARTA—Sorotan utama berbagai media nasional hari ini, Rabu (11/9/2013) meliputi beragam isu mulai dari defisit transaksi perdagangan pada Triwulan II/2013 yang mencapai US$3,7 miliar hingga program biodiesel yang terancam macet dan utang Grup Bakrie yang mencapai US$155 juta.

Kebijakan Dorong Ekspor
Transaksi perdagangan pada Triwulan II/2013 defisit US$3,7 miliar. Untuk mengatasinya, pemerintah mengeluarkan kebijakan strategis berupa national interest account yang diemban oleh Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia atau Indonesian Eximbank (KOMPAS)

Program Biodiesel Terancam Macet
Ada baiknya, pemerintah melihat fakta sesungguhnya sebelum mengeluarkan aturan. Inilah yang tercermin dari upaya pemerintah untuk memaksimalkan penggunaan bahan bakar nabati. Terkait program biodiesel, selain pasokan minim, industri belum cocok dengan harga dari pemerintah (KONTAN).

Bakrie Terbelit Utang US$155 Juta
Prestasi kinerja keuangan bisnis Grup Bakrie ternyata belum menunjukkan adanya pemulihan, bahkan menimbulkan masalah baru lantaran banyak tagihan utang di sana sini yang belum terselesaikan, sehingga menuai persepsi negatif terhadap pelaku pasar yang mempertanyakan kinerja dari emiten-emiten grup Bakrie. Kasus yang teranyar, PT Bakrie Development Land Tbk digugat pailit oleh Bank of New York cabang London selaku trustee pemegang obligasi dari anak usaha PT Bakrie Development Land Tbk, yaitu BLD Investment Pte Ltd melalui Pengadilan Niaga di Jakarta. Gugatan itu dilakukan karena penundaan kewajiban pembayaran utang senilai US$155 juta (NERACA).

Presiden: Jaga Tren Penguatan Indeks
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menginstruksikan jajaran menteri ekonomi berkoordinasi dengan otoritas bursa untuk melakukan langkah-langkah konstruktif yang dapat menjaga tren penguatan indeks harga saham gabungan (IHSG). Presiden juga meminta jajaran menteri ekonomi menjaga nilai tukar rupiah agar tidak terpuruk (INVESTOR DAILY).   

Momentum Penguatan IHSG
Indeks harga saham gabungan (IHSG) memimpin penguatan tertinggi di kawasan Asia Pasifik pada perdagangan Selasa. Penguatan tersebut tidak lepas dari sentimen positif dari data ekonomi China dan penyelesaian konflik Suriah yang kemungkinan memilih cara damai setelah sebelumnya Amerika Sreikat mengancam akan melakukan aksi militer (NDONESIA FINANCE TODAY). (ltc)

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper