Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sekjen PBB Apresiasi Kepemimpinan SBY di KTT G-20

Bisnis.com, SAINT PETERSBURG - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Ban Ki-moon menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas peran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat menjadi pimpinan bersama panel tinggi PBB untuk pembangunan

Bisnis.com, SAINT PETERSBURG - Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Ban Ki-moon menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi atas peran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono saat menjadi pimpinan bersama panel tinggi PBB untuk pembangunan berkelanjutan pasca-Millennium Development Goals.

Sekjen PBB mengemukakan hal itu dalam pertemuan kedua tokoh di sela-sela KTT G20 di Saint Petersburg Rusia, Jumat siang.

Dalam kesempatan itu, Sekjen PBB mengatakan bahwa saat Presiden bersama Presiden Liberia Ellen Sirleaf Johnson dan PM Inggris David Cameron menjadi ketua bersama panel tinggi menghasilkan draf pembahasan mengenai program pembangunan berkelanjutan pasca-MDGs yang diharapkan dapat diterima oleh semua kalangan dalam sidang umum mendatang.

"Saya sampaikan terima kasih atas kepemimpinannya, hasil tersebut sangat penting dan akan dibahas pada sidang umum mendatang," kata Ban Ki-moon yang dikutip dari Antara.

Sekjen PBB mengharapkan draf dari panel tingkat tinggi dapat dibahas dan diadopsi oleh negara anggota PBB.

Sementara itu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan terima kasih dan menghargai hal yang disampaikan Ban Ki-moon.

Presiden didampingi oleh sejumlah menteri, antara lain Menlu Marty Natalegawa, Mensesneg Sudi Silalahi, Mendikbud Muhammad Nuh, Menkeu Chatib Basri, dan sejumlah pejabat lainnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper