JAKARTA: Mobil wana putih belakangan mendapatkan permintaan tinggi dari konsumen. Tidak hanya tertuju pada mobil kelas bawah tetapi juga kelas premium.
"Ada fenomena baru yaitu orang-orang Indonesia menyukai mobil berwarna putih," kata Kepala Eksekutif PT. Garuda Mataram Motor Andrew Nasuri pada peluncuran Audi Q3 di Jakarta, Kamis, 28 Juni 2012.
Dari kecenderungan itulah setiap model Audi di Indonesia ditawarkan kepada pelanggan dengan pilihan warna putih.
"Hampir setiap 40% model-model Audi yang terjual didominasi warna putih," katanya.
Andrew juga mengungkapkan, tahun ini adalah tahun spesial bagi Audi Indonesia karena berhasil melipatgandakan penjualannya di Indonesia.
"Tahun lalu kami berhasil menjual 400 unit dan tahun ini kami yakin menjual 800 unit," katanya. (Antara/ea)
BACA JUGA:
- BURSA PAGI: IHSG dibuka koreksi tipis
- HARGA EMAS Stagnan pada Level Rp538.000/gram
- BURSA PAGI: Indeks menanjak terdongkrak kenaikan penjualan rumah AS
- BISNIS INDONESIA HARI INI: BEI Bidik IPO Emiten Asing
- Hyundai Perkenalkan Excel lII Taxi & Starex Mover
- KASUS KORUPSI: Hary Tanoe tiba di kantor KPK
- KRISIS EROPA: Egan-Jones pangkas peringkat Jerman
- EURO 2012: Review Spanyol vs Portugal 4-2; Ronaldo Gagal Adu Penalti, Tim Matador Lolos ke Final