Kabar24.com, BOGOR — Presiden Joko Widodo pagi ini, Rabu (21/2/2018), dijadwalkan akan menghadiri acara pembekalan para calon hakim Mahkamah Agung (MA) 2018 di Pusat Pendidikan dan Latihan MA di Megamendung, Bogor, Jawa Barat.
Berdasarkan keterangan tertulis yang disampaikan oleh Biro Hukum dan Humas Badan Urusan Administrasi MA, Ketua MA Hatta Ali dan para pejabat MA lainnya juga akan menghadiri pembekalan akbar yang dilakukan untuk pertama kalinya dalam sejarah MA.
Sejak 2011, MA tidak menambah formasi calon hakim. Pada 2018, MA akan menerima 1.591 calon hakim dari seluruh Indonesia.
Penambahan hakim ini diharapkan memenuhi kebutuhan hakim di 86 pengadilan baru yang telah dibentuk berdasarkan keputusan presiden pada 2016.
Dalam acara di Megamendung ini, Presiden dan Ketua MA akan menyaksikan penyerahan surat keputusan secara simbolis oleh Sekretaris Mahkamah Agung atau Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) juga akan menyerahkan piagam penghargaan kepada MA terkait pelaksanaan seleksi calon hakim yang juga berstatus sebagai calon pegawai negeri sipil ini.
Setelah acara pembekalan yang akan berlangsung sampai Kamis (23/2/2018), seluruh hakim akan dilepas dan diberangkatkan ke lokasi latihan dasar masing-masing untuk menjalani latihan selama 6 bulan.