Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gerindra Sebut KIM Bakal Usung Dedi Mulyani-Bima Arya di Pilkada Jabar

Partai Gerindra mengklaim partai politik Koalisi Indonesia Maju condong untuk mengusung pasangan Dedi Mulyadi - Bima Arya dalam Pilkada Jawa Barat.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) bersama Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (kanan) dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani (kiri) menghadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPP Gerindra, Jakarta, Senin (6/2/2023). Dalam peringatan HUT ke -15 Partai Gerindra menggelar berbagai kegiatan yaitu donor darah, pengobatan gratis bagi warga sekitar serta memberikan santunan kepada anak yatim di halaman kantor DPP Partai Gerindra. ANTARA FOTO/Galih Pra
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) bersama Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad (kanan) dan Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani (kiri) menghadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15 Partai Gerindra di Kantor DPP Gerindra, Jakarta, Senin (6/2/2023). Dalam peringatan HUT ke -15 Partai Gerindra menggelar berbagai kegiatan yaitu donor darah, pengobatan gratis bagi warga sekitar serta memberikan santunan kepada anak yatim di halaman kantor DPP Partai Gerindra. ANTARA FOTO/Galih Pra

Bisnis.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengklaim partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) condong untuk mengusung pasangan Dedi Mulyadi - Bima Arya dalam ajang Pilkada Jawa Barat (Jabar) 2024.

Dasco mengaku, partai-partai KIM yaitu Gerindra, Golkar, Demokrat, hingga PAN sudah lakukan pembicaraan terutama ihwal persiapan hadapi Pilkada Jabar 2024. Menurutnya, pilihan partai-partai KIM sudah mengerucut.

"Ya pembicaraan-pembicaraan dengan teman-teman koalisi untuk di Jawa Barat memang lebih mengarah ke Dedi Mulyani dan cawagubnya Pak Bima Arya ya," ungkap Dasco di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2023).

Meski demikian, wakil ketua DPR ini juga menyatakan KIM juga masih memantau survei kandidat calon gubernur dan wakil gubernur Jabar 2024 ke depan.

Dia menuturkan bahwa belum akan ada keputusan resmi hingga Agustus atau jelang pembukaan masa pendaftaran calon.

"Survei-survei ini akan terus dilakukan dan penguatan-penguatan di bawah akan terus dilakukan," kata Dasco.

Lebih lanjut, dia membantah Gerindra punya perbedaan pendapat dengan Golkar yang juga ingin mengusung kadernya Ridwan Kamil menjadi calon gubernur Jabar 2024. Menurutnya, KIM masih lakukan hitung-hitungan.

Dasco mengatakan, KIM akan kompak mengusung pasangan calon yang paling punya peluang terbesar memenangkan Pilkada Jabar 2024.

Sebagai informasi, Dedi Mulyadi merupakan kader Gerindra yang juga mantan bupati Purwakarta. Sementara itu, Bima Arya merupakan kader PAN yang juga mantan wali kota Bogor.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper