Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kubu Ganjar dan Prabowo Berebut Ridwan Kamil dan Khofifah Jadi Timses

Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran saling berebut dua tokoh politik penting, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Timur Khofifah
Kubu Ganjar dan Prabowo Berebut Ridwan Kamil dan Khofifah Jadi Timses. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Dok Antara
Kubu Ganjar dan Prabowo Berebut Ridwan Kamil dan Khofifah Jadi Timses. Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Dok Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Tiga kubu capres-cawapres 2024 berebut dua tokoh politik penting, mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa sebagai tim suksesnya.

Ridwan Kamil dan Khofifah sedang ditarik-tarik agar mau menjadi tim sukses (timses) atau tim kampanye pasangan Ganjar-Mahfud dan Prabowo-Gibran untuk ajang Pilpres 2024.

PDI Perjuangan (PDIP) misalnya, mengakui sedang mengajak Ridwan Kamil maupun Khofifah untuk masuk Tim Pemenangan Nasioanl (TPN) Ganjar-Mahfud. Bahkan, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan Ridwan Kamil dan Khofifah sudah memberi sinyal mau bergabung.

Djarot berpendapat, Ridwan Kamil dan Khofifah punya kedekatan ideologis dengan PDIP. Oleh sebab itu, mereka berminat mendukung pasangan usung PDIP yaitu Ganjar Pranowo - Mahfud MD.

"Sinyal-sinyalnya ternyata mau juga," ujar Djarot usai acara Dialog Ganjar Center di Gedung CM, Jakarta Timur, Senin (30/10/2023).

Dia mencontohkan, Ridwan Kamil membangun patung Bung Karno yang sangat besar di Bandung, Jawa Barat. Begitu juga dengan Khofifah yang meyakini ideologi yang sama dengan PDIP.

"Jadi kedekatan ideologis, kedekatan historis itu menjadi penting," ungkap Djarot.

Ternyata, Partai Gerindra juga melobi Ridwan Kamil dan Khofifah agar masuk ke dalam Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran. Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani tidak menutupi adanya tarik-menarik dua tokoh itu.

“Kita juga mau narik, Bu Khofifah mau kita, Ridwan Kamil mau saya tarik, semua kita tarik. Ya kita tarik-tarikan dong, ya enggak?” ujar Muzani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (31/10/2023).

Dia menyatakan komunikasi antara pihaknya dengan Ridwan Kamil serta Khofifah sangat intensif. Bahkan, dia meyakini mereka punya pemikiran yang sama untuk Indonesia ke depan.

“Insya Allah, dalam perjuangan dengan frekuensi dan semangat yang sama dengan kita,” jelas Muzani.

Wakil Ketua MPR ini pun berharap, agar pada pekan ini struktur TKN Prabowo-Gibran bisa diumumkan ke publik. Meski demikian, lanjutnya, mungkin struktur yang diumumkan nantinya belum lengkap.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper