Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Profil Gibran, Putra Jokowi yang Disebut Bakal Jadi Cawapres Prabowo

Gibran Rakabuming Raka kian santer sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berjalan menuruni tangga setelah berfoto bersama pelajar usai mengikuti sidang Paripurna di DRPD Solo, Jawa Tengah, Kamis (19/10/2023). Gibran Rakabuming Raka masih beraktifitas seperti biasa melaksanakan tugas dan kerja sebagai Wali Kota Solo di tengah isu menjadi kandidat bacawapres mendampingi Prabowo Subianto. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/Spt.
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berjalan menuruni tangga setelah berfoto bersama pelajar usai mengikuti sidang Paripurna di DRPD Solo, Jawa Tengah, Kamis (19/10/2023). Gibran Rakabuming Raka masih beraktifitas seperti biasa melaksanakan tugas dan kerja sebagai Wali Kota Solo di tengah isu menjadi kandidat bacawapres mendampingi Prabowo Subianto. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/Spt.

Bisnis.com, JAKARTA - Nama Gibran Rakabuming Raka kian santer sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.

Kabarnya, pengumuman Gibran sebagai cawapres Prabowo akan dilakukan usai Rapimnas Partai Golkar, Sabtu (21/10/2023). 

Nama Gibran sendiri sudah cukup familiar di telinga masyarakat Indonesia. Sebab, selain dikenal sebagai putra pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran saat ini menjabat sebagai Walikota Surakarta sejak 2021 dan dinobatkan sebagai walikota termuda pada usia 33 tahun.

Pria kelahiran Surakarta, 1 Oktober 1987 ini menghabiskan masa kecilnya di Solo, Jawa Tengah. Namun saat memasuki jenjang SMP, Gibran pindah ke Singapura dan melanjutkan sekolah setingkat SMA di Orchid Park Secondary School, Singapura.

Pada 2007, Gibran resmi lulus dari dari Management Development Institute of Singapore dan melanjutkan studinya ke program Insearch di University of Technology Sydney Insearch, Sydney, Australia hingga lulus pada 2010.

Kemudian, pada 2015, Gibran resmi menikah dengan Selvi Ananda dan telah dikaruniai dua orang anak yakni Jan Ethes Srinarendra yang lahir pada 2016 dan La Lembah Manah pada 2019. 

Sebelum terjun ke dunia politik, Gibran memiliki sejumlah bisnis di antaranya Goola, Katering Chilli Pari, Markobar, Mangkok Ku Indonesia, Tugas Negara Bos, Pasta Buntel, Icolor, hingga Permainan Hompimpa Games. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ni Luh Anggela
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper