Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Unggahan Terakhir Mentan Syahrul Yasin Limpo sebelum Dinyatakan Hilang Kontak di Eropa

Mentan Syahrul Yasin Limpo sempat mengunggah sebuah foto di media sosial Instagram sebelum dinyatakan hilang kontak di Eropa.
Unggahan Instagram terakhir Mentan Syahrul Yasin Limpo sebelum dinyatakan hilang kontak di Eropa/Instagram
Unggahan Instagram terakhir Mentan Syahrul Yasin Limpo sebelum dinyatakan hilang kontak di Eropa/Instagram

Bisnis.com, SOLO - Mentan Syahrul Yasin Limpo sempat mengunggah beberapa foto di media sosial Instagram sebelum dinyatakan hilang kontak di Eropa.

Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Harvick Hasnul Qolbi mengatakan bahwa hingga Selasa, 3 Oktober 2023 kemarin, Kementerian belum mendapatkan informasi tentang keberadaan Mentan Syarul.

Padahal, Harvick menyebut bahwa SYL seharusnya sudah menyelesaikan kunjungan kerja (kunker) pada Sabtu (30/9/2023) atau Minggu (1/10/2023).

“Sabtu [seharusnya] sudah kembali. Sabtu kemarin, Sabtu atau Minggu harusnya sudah kembali. Baru 2—3 hari,” pungkas Harvick.

Wamentan kemudian menjelaskan bahwa Syahrul tengah berada di Roma Italia untuk menghadiri forum Global Conference on Sustainable Livestock Transformation yang diadakan oleh Food and Agriculture Organization (FAO) atau Organisasi Pangan dan Pertanian.

Selepas itu, Mentan pun bersama jajaran Eselon I dan Eselon II Kementan berlabuh di Spanyol untuk melakukan kunjungan kerja dalam rangka pengembangan Green House skala industri dengan bertemu Mentan Spanyol Luis Planas Puchades di kantor Kementerian Pertanian.

Dan benar saja, unggahan terakhir di Instagram Syahrul Yasin Limpo memang bertema kunjungan.

Dalam unggahan tersebut, Syahrul Yasin Limpo berjabat tangan dengan Direktur Jenderal FAO, Qu Dongyu, di sela-sela konferensi di Roma, Italia.

"Saya menggelar pertemuan bilateral dengan Direktur Jenderal FAO, Qu Dongyu, di sela-sela konferensi di Roma, Italia. Kami sepakat untuk memperkuat kerja sama Proyek Selatan-Selatan dan Triangular (KSST)," tulisnya.

Kolom komentar unggahan tersebut dibanjiri dengan komentar warganet yang berkomentar tentang "hilang" nya Mentan Syahrul Yasin Limpo.

"Ramai banget, pada lagi nyari ya? udah ketemu belum?" tanya salah satu netizen.

Di sisi lain, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan akan tetap melanjutkan penyeledikan kasus korupsi di Kementerian Pertanian meski Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dikabarkan hilang kontak.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper