Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Novel Baswedan Pesimistis Firli Cs Tangkap Harun Masiku

Mantan Penyidik KPK Novel Baswedan pesimistis KPK menangkap buron daftar pencarian orang (DPO) Harun Masiku.
Harun Masiku/RRI.co.id
Harun Masiku/RRI.co.id

Bisnis.com, JAKARTA -- Mantan Penyidik Senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan pesimistis pimpinan KPK mau menangkap buron Harun Masiku, yang disebut berada di Indonesia.  

Seperti diketahui, Harun ditetapkan sebagai masuk DPO pada Januari 2020 terkait dengan kasus suap penetapan anggota DPR terpilih 2019-2024. Pada hari ini, Senin (7/8/2023), Polri mengungkap Harun bersembunyi di dalam negeri.

"Ini masalah kemauan saja. Mau dibantu oleh siapapun, kalau pimpinan KPK-nya tidak mau, ya tidak akan ditangkap. Sebagaimana pernah saya sampaikan, selama Pimpinan KPK adalah Firli [Ketua KPK] dkk, maka Harun Masiku tidak akan ditangkap," ujarnya kepada wartawan melalui pesan singkat, Senin (7/8/2023).

Novel tidak menjelaskan apa yang membuatnya yakin KPK tak akan menangkap Harun selama tampuk kepemimpinan lembaga antirasuah dipegang Firli Bahuri, Alexander Marwata, Johanis Tanak, Nawawi Pomolango, dan Nurul Ghufron. 

"Saya kenal Firli dan saya pernah lama tugas di KPK, jadi saya banyak informasi yang dengan itu bisa membuat keyakinan," terangnya. 

Sebelumnya, Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri Irjen Pol Krishna Murti mengatakan bahwa Harun berada di dalam negeri berdasarkan data perlintasannya. Sebelumnya, mantan calon legislatif (caleg) PDIP itu sempat dikabarkan berada di Kamboja.

"Ada data perlintasannya yang menunjukkan bahwa yang bersangkutan ada di dalam negeri," ujar Krishna usai bertemu dengan pimpinan dan pejabat struktural Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Gedung Merah Putih, Jakarta, Senin (7/8/2023). 

Krishna lalu juga mengungkap bahwa data perlintasan yang dimiliki Polri itu menunjukkan bahwa Harun sempat keluar Indonesia, namun kembali lagi dalam jangka waktu sehari saja. 

Akan tetapi, Jenderal Polisi bintang dua itu membantah apabila Harun Masiku keluar masuk Indonesia selama pelariannya. 

"Setelah dia keluar dia balik lagi ke dalam. Jadi dia sebenarnya bersembunyi di dalam tidak seperti rumor," ujarnya. 

Kendati kuat diduga berada di dalam negeri, Polri tidak akan menghentikan pencarian Harun di luar negeri. 

Adapun informasi mengenai keberadaan Harun Masiku berdasarkan data perlintasan tersebut telah disampaikan kepada KPK. Ke depan, lembaga antirasuah bakal menindaklanjuti laporan tersebut. 

Seperti diketahui, Harun merupakan satu dari tiga tersangka korupsi yang masuk daftar pencarian orang (DPO) KPK. Dua orang lainnya yaitu Paulus Tannos dan Kirana Kotama. 

"Secara teknis, tadi kan sudah dijelaskan oleh Pak Krishna, saya kira teman-teman harus memahami aspek yuridis bisa kami sampaikan ke teman-teman, teknisnya tidak bisa kami sampaikan ke teman-teman," ujar Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri, pada kesempatan yang sama. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra
Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper