Bisnis.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengungkap ciri-ciri partai politik (parpol) terbaru yang akan dukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.
Hasto mengakui pada Jumat (9/6/2023) lusa akan ada parpol yang dukung pencapresan Ganjar. Nantinya, ada parpol itu akan mengikuti jejak PDIP, Partai Hanura, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang terlebih dahulu usung Ganjar sebagai capres.
"Kerja sama politik ini akan dilakukan sehingga hari Jumat nanti akan ada satu dukungan dari parpol yang akan semakin mempercepat pergerakan dari Pak Ganjar," kata Hasto dalam sela-sela Rakernas III PDIP di Sekolah Partai DPP PDIP, Jakarta Selatan, Rabu (7/6/2023).
Dia mengungkap bahwa parpol terbaru yang akan dukung Ganjar punya kemampuan baik dalam melakukan komunikasi politik.
"Jumat juga sama, ada partai yang punya suatu daya unggul di dalam menjalankan apa yang Pak Presiden sampaikan kemarin, komunikasi politiknya harus baik, daya jangkaunya harus luas," ujarnya.
Meski begitu, Hasto mengatakan PDIP masih akan menunggu kejelasan lebih dahulu kepada parpol yang bersangkutan.
Baca Juga
Lebih lanjut, PDIP memang sudah melakukan komunikasi politik dengan berbagai parpol. Dia mencontohkan Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), dan Partai Golkar.
Hasto mengatakan, kerja sama dengan parpol pendukung Ganjar akan berdasarkan pemahaman yang sama terhadap gaya kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Intinya bahwa partai ini, yang akan bergabung pada hari Jumat ini, langsung menjabarkan dari apa yang bapak presiden Jokowi di dalam pengarahan tertutup kemarin [soal tantangan dinamika geopolitik]," tutupnya.