Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mengenal Arti Logo ASEAN, serta Makna dan Tujuan Pendiriannya

Tahukah anda makna dari logo ASEAN melambangkan stabil, damai, bersatu dan dinamis. Simak penjelasan lengkapnya.
Logo Asean
Logo Asean

Bisnis.com, JAKARTA - Indonesia merupakan salah satu negara yang tergabung dalam ASEAN yaitu organisasi yang terdiri dari persatuan negara-negara di Asia Tenggara. Organisasi ini didirikan pada tanggal 8 Agustus 1967 di Bangkok. Meskipun telah diikuti oleh 10 negara di bagian Asia tenggara, namun organisasi ini dicetuskan oleh Indonesia, Malaysia, filipina, Singapura dan Thailand. Namun, apakah kamu tau arti dari logo ASEAN? 

Sebagai Lembaga yang mempersatukan negara-negara di Asia Tenggara, organisasi ini dibentuk sebagai wadah bagi setiap negara untuk melakukan kerja sama. Mulai dari kerja sama ekonomi, sosial, budaya hingga Pendidikan. Tidak hanya itu, organisasi ini didirikan untuk menjaga perdamaian dan stabilitas Kawasan Asia tenggara dengan baik. 

Berikut ini adalah makna logo ASEAN yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Warna 
Logo ASEAN terdiri dari 4 warna yaitu merah, putih, kuning dan biru. Warna biru melambangkan perdamaian dan stabilitas. Warna merah melambangkan keberanian dan dinamisme. Warna putih melambangkan kesucian dan warna kuning melambangkan kemakmuran. 


2. Makna logo ASEAN
Selain warna dalam logo ASEAN terdapat symbol-simbol yang mencerminkan arti dan makna tertentu. Dalam logo ASEAN terdapat lambang lingkaran dan seikat padi. Makna lingkaran dalam logo ASEAN ini melambangkan persatuan. Sementara seikat padi melambangkan kesejahteraan, kemakmuran, kesuburan dan kekayaan yang merupakan harapan negara-negara ASEAN ini. Jumlah 10 batang padi yang terikat melambangkan jumlah negara yang tergabung dalam organisasi ini yang terkait persatuan dan solidaritas. 

3. Tulisan ASEAN 
Kata ASEAN tersebut terletak di bawah padi dalam lambang ASEAN menjelaskan bahwa logo tersebut merupakan lambang resmi yang memiliki satu identitas. Selain itu juga menjadi tanda bahwa hak cipta lambang ASEAN dimiliki oleh ASEAN. 

Tujuan pembentukan ASEAN: 

Untuk mempromosikan Kerjasama aktif dan saling membantu dalam hal-hal yang menjadi kepentingan Bersama di bidang ekonomi, sosial, budaya, teknis, ilmiah dan administrasi. 

Saling membantu dalam bentuk fasilitas pelatihan dan penelitian pada bidang Pendidikan, profesi, teknis dan administrasi. 

Untuk memajukan perdamaian dan stabilitas Kawasan melalui penghormatan terhadap keadilan dan supremasi hukum dalam hubungan antar negara di Kawasan dan kepatuhan pada prinsip-prinsip Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa. 

Mempercepat pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial dan pembangunan budaya di Kawasan melalui upaya Bersama dalam semangat kesetaraan dan kemitraan dalam rangka memperkuat pondasi bagi masyarakat bangsa-bangsa Asia Tenggara yang sejahtera dan damai. 

Untuk memelihara Kerjasama yang erat dan menguntungkan dengan organisasi internasional dan regional yang ada dengan tujuan dan tujuan yang sama, dan mengeksplorasi semua jalan untuk Kerjasama yang lebih erat di antara mereka sendiri. 

Itulah arti dan makna dari logo asean, semoga anda dapat mendapatkan wawasan. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper