Bisnis.com, PRAYA – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto mengatakan semangat gotong royong menjadi nilai budaya yang ingin disampaikan Pemerintah dalam agenda Perhelatan Platform Global untuk Pengurangan Risiko Bencana (GPDRR).
Sekadar informasi, Perhelatan Platform GPDRR ke-7 kian dekat, di mana pemerintah tengah menyempurnakan persiapan untuk menyambut delegasi dari 193 negara. Adapun, dimaksudkan untuk menunjukkan nilai kearifan bangsa dalam menanggulangi bencana di Tanah Air.
“Indonesia sebagai negara atau masyarakat yang sudah terkenal gotong royong tadi merupakan [nilai] yang kita harus tonjolkan itu kepada dunia internasional,” katanya kepada wartawan, Kamis (17/3/2022).
Selain itu, dia menilai modalitas sosial turut merupakan kearifan lokal yang dapat dipelajari para delegasi dunia pada program kunjungan di agenda Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) pada 23—28 Mei 2022 di Bali.
Menurutnya, kearifan lokal ini merupakan bagian kehidupan masyarakat Bali yang juga dimanfaatkan sebagai upaya pengurangan risiko bencana (PRB).
Dia melanjutkan, melalui agenda kunjungan tersebut para delegasi dapat melihat langsung bagaimana cara Indonesia dalam memperkuat PRB di tengah masyarakat.
“Selain memperoleh konsep tertulis dalam kegiatan konferensi dan diskusi, para delegasi dapat melihat secara langsung apa yang ditonjolkan Indonesia dalam upaya pengurangan risiko bencana bersama masyarakat,” ujar Suharyanto.