Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Filipina Buka Pariwisata untuk Turis Asing Tanpa Perlu Karantina

Wisatawan yang datang ke Filipina perlu menunjukkan bukti vaksinasi, tetapi tidak perlu melakukan karantina.
Pantai Borocay di Filipina. /Istimewa
Pantai Borocay di Filipina. /Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — Filipina kembali membuka akses masuk bagi wisatawan asing setelah menutupnya selama kurang lebih 2 tahun.

Dilansir Channel News Asia pada Kamis (10/2/2022), Filipina yang terkenal akan pantai pasir putihnya ini menerima sekitar 200 wisatawan dari Amerika Serikat dan China setelah kasus Covid-19 menunjukkan tren penurunan.

"Saya pikir ini akan menjadi pemicu yang baik bagi pariwisata dan perekonomi masyarakat Filipina," kata seorang influencer Malaysia Shawn James Stickney, 31 yang tinggal di Australia dan mengunjungi pacarnya di Filipina.

Di Kota Tua Intramuros di Manila, pengemudi kereta kuda dan operator penyewaan sepeda sudah bersiap untuk menyambut arus wisatawan agar bisnis mereka kembali hidup.

"Setengah dari tamu kami adalah orang asing yang sedang berlibur di sini, jadi kami sangat senang mengetahui bahwa negara kami akhirnya terbuka untuk turis asing," kata Russel Leyco, manajer persewaan sepeda.

Kasus virus corona baru di Filipina telah turun dari puncaknya pada September lebih dari 33.000 menjadi sekitar 3.500 per hari. Adapun jumlah vaksinasi sudah lebih dari setengah populasi yang mencapai 110 juta orang.

Wisatawan yang datang ke Filipina perlu menunjukkan bukti vaksinasi, tetapi tidak perlu dikarantina. Perusahaan perjalanan menilai bakal semakin banyak wisatawan yang datang untuk mempercepat pemulihan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nindya Aldila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper