Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Elon Musk Lirik Ibu Kota Negara Baru di Kaltim untuk Peluncuran SpaceX

Suharso Monoarfa mengungkap bahwa terdapat permintaan khusus untuk pendirian situs peluncuran pesawat SpaceX di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur.
Founder Tesla Elon Musk/ Bloomberg
Founder Tesla Elon Musk/ Bloomberg

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Suharso Monoarfa mengungkap bahwa terdapat permintaan khusus untuk pendirian situs peluncuran pesawat SpaceX di lokasi Ibu Kota Negara (IKN) baru di Kalimantan Timur.

Hal itu disampaikan Suharso pada saat rapat panja dengan DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (13/1/2022). Hal itu berarti kini terdapat dua lokasi di Indonesia yang dilirik oleh Space Exploration Technologies Corporation (SpaceX), selain Biak.

"Mereka [SpaceX] meminta di Indonesia, salah satu titiknya yaitu di IKN selain Biak, untuk tempat peluncuran pesawat terbang dengan kecepatan luar biasa," jelas Suharso yang hadir sebagai perwakilan dari pemerintah.

Suharso menyebut, pesawat SpaceX milik miliarder Amerika Serikat (AS) Elon Musk itu bisa bertransportasi dari Indonesia ke AS paling cepat 90 menit.

"Jadi dari Indonesia ke Amerika Serikat itu mungkin cuma 1,5 jam atau 2 jam," tambahnya.

Adapun, hal ini merupakan salah satu bagian dari rujukan teknis yang dilepaskan dari masterplan atau rencana induk IKN. Suharso mengatakan pelepasan rujukan teknis dari masterplan ditujukan agar nantinya rujukan tersebut bisa selalu adaptif terhadap perkembangan baru. Utamanya, yang berkaitan dengan teknologi.

"Nah, peluncuran-peluncuran [pesawat SpaceX] itu kan tidak bisa secara detil dan rinci kita lakukan [pembahasan] di sana [masterplan]," terangnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper