Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Antisipasi Lonjakan Covid-19 Saat Nataru, Polri Dirikan 3.184 Pos Pengamanan

Polri akan dirikan ribuan Posko pengamanan untuk membantu mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 saat periode Nataru.
Personel gabungan TNI, Polri dan Organisasi Masyarakat mengikuti apel Gelar Pasukan Pembantu Penegakan Protokol Kesehatan COVID-19 Berbasis Komunitas (Ormas) di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (14/9/2020). Gelar pasukan tersebut untuk mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan COVID-19 selama pelaksanaan PSBB Total di DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Personel gabungan TNI, Polri dan Organisasi Masyarakat mengikuti apel Gelar Pasukan Pembantu Penegakan Protokol Kesehatan COVID-19 Berbasis Komunitas (Ormas) di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (14/9/2020). Gelar pasukan tersebut untuk mengawasi pelaksanaan protokol kesehatan COVID-19 selama pelaksanaan PSBB Total di DKI Jakarta. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga

Bisnis.com, JAKARTA - Polri akan mendirikan ribuan posko pengamanan untuk mencegah penyebaran Covid-19 saat periode libur Natal dan Tahun Baru.

Posko tersebut akan didirikan bersamaan dengan Operasi Lilin yang digelar pada 20 Desember hingga 2 Januari 2022.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono menerangkan ada 3.184 pos pengamanan dan 1.113 pos pelayanan yang akan didirikan.

Hal itu dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19.

“Pos pengamanan itu didirikan sekitar 3.184 itu dirikan pos pengamanan, kemudian pos pelayanannya 1.113, ini di mana kegiatan daripada pos pengamanan dan pos pelayanan menjadi bagian bahwa betul-betul kebijakan pemerintah dengan Natal dan Tahun Baru ini dapat berjalan dengan baik,” kata Rusdi dikutip dari laman Humas.polri, Selasa (30/11/2021).

Untuk mengantisipasi penyebaran virus tersebut, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk disiplin dengan protokol kesehatan dan taat terhadap aturan yang berlaku.

“Tentunya sekali lagi semua kembali kepada masyarakat dimohon masyarakat bisa disiplin dengan aturan-aturan yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah, ini menjadi bagian bagaimana kita bersama-sama bisa mengendalikan COVID-19 di Tanah Air,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper