Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan bakal melantik Pangkostrad Letjen Dudung Abdurachman menjadi KSAD menggantikan Jenderal TNI Andika Perkasa yang akan dilantik menjadi Panglima TNI pada Rabu (17/11).
Berdasarkan informasi yang dihimpun Bisnis dari sumber istana, pelantikan Dudung Abdurachman sebagai KSAD akan dilakukan di Istana Kepresidenan pada Rabu (17/11) besok.
Diberitakan sebelumnya, Jokowi dijadwalkan melantik Andika Perkasa menjadi Panglima TNI pada Rabu (16/11). Kabar mengenai pelantikan Andika Perkasa sebagai Panglima TNI ini disampaikan Presiden Jokowi usai meresmikan Jalan Tol Serang-Panimbang seksi I ruas Serang-Rangkasbitung, Kabupaten Lebak.
"Pelantikan Panglima insyaallah besok, hari Rabu," kata Jokowi, Selasa (16/11/2021).
Dalam kesempatan tersebut, Jokowi kembali menjawab terkait isu perombakan atau reshuffle kabinet.
“Belum [reshuffle], besok pelantikan Panglima saja,” ujar Jokowi.
Dengan demikian, Jendral TNI Andika Perkasa akan segera resmi melepas jabatan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD).
Untuk diketahui, Andika menjadi calon tunggal yang diajukan Jokowi ke DPR RI sebagai pengganti Marsekal TNI Hadi Tjahjanto yang memasuki masa pensiun.