Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PB HMI Ingatkan Anggota DPR Bijak di Sosmed, Bukan Seperti Buzzer

PB HMI mengingatkan Anggota DPR RI dari Fraksi NasDem seharusnya bijak bermedia sosial di tengah kondisi kritis penanganan Covid-19 di dalam negeri.
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./Antara
Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni./Antara

Bisnis.com, JAKARTA — Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam (PB HMI) mengingatkan Anggota DPR RI dari Fraksi NasDem Ahmad Sahroni untuk tidak mengeluarkan pernyataan yang kontradiktif terkait penanganan pandemi Covid-19 di Tanah Air.

Wakil Sekretaris Jenderal PB HMI Rifqi Hamdani mengatakan Sahroni seharusnya bijak bermedia sosial di tengah kondisi kritis penanganan Covid-19 di dalam negeri.

"Seharusnya eksekutif dan legislatif, saling bahu membahu menolong rakyat yang tengah sulit karena pandemi, bukan seperti buzzer yang selalu melancarkan kritik tanpa solusi di jagad maya,” kata Rifqi melalui keterangan tertulis, Minggu (18/7/2021).

Menurut Rifqi, pernyataan Sahroni tidak bakal menyelesaikan masalah dan justru memperkeruh keadaan ketika setiap elemen masyarakat fokus mengatasi Pandemi Covid-19.

“Ahmad Sahroni seharusnya mampu bekerja sama dengan pemerintah untuk mempercepat penanganan Covid-19,” kata dia.

Sebelumnya, Sahroni menilai negatif pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan ihwal Pandemi Covid-19 di Indonesia relatif terkendali. Belakangan, Luhut mengakui bahwa mutasi Covid-19 varian Delta sulit untuk dikendalikan di tengah masyarakat.

“Pak makannya jangan salah ucap dan anggap Covid-19 ini bisa dikendalikan, yang bisa dikendalikan hanya WNA kayannya, benar kan yah?” tulis Sahroni melalui akun instagram pribadinya, Kamis (15/7/2021).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper