Bisnis.com, JAKARTA – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil baru baru ini membuat postingan di akun Instagramnya terkait dengan pelelangan Kaligrafi yang dirinya buat untuk keperluan donasi. Kang Emil sapaan akrab beliau melelang lukisan Kaligrafi miliknya untuk penggalangan dana bagi warga Palestina.
Nantinya hasil dari penggalangan dana tersebut akan dialokasikan untuk keperluan obat–obatan dan alat kesehatan manusia di wilayah Palestina.
“Hari ini, lukisan kaligrafi kesayangan hasil karya sendiri ini, mau dilelang untuk penggalangan dana bagi Palestina melalui penggalangan oleh @jabarbergerak. Hasilnya akan dibelikan untuk obat-obatan dan alat kesehatan kemanusiaan,” tulisnya di akun Instagram pribadinya (@ridwankamil), Rabu (2/6/2021).
Kegiatan penggalangan dana ini di inisiasi oleh akun @Jabarbergerak, dan Kang Emil ikut andil dengan melakukan melelang lukisan Kaligrafi miliknya. Perlu diketahui, Kaligrafi yang dirinya lelang berjudul “Tauhid Menaungi Keberagaman”.
Waktu pelelangan sendiri akan dibuka sampai pukul 18.00 WIB, dan Kang Emil mendoakan adanya hamba allah yang bersedia membeli lukisan beliau untuk keperluan penggalangan dana ini.
“Barangkali ada hamba Allah yang sedang mendapatkan banyak keluangan rezeki. Dan mau berjodoh dengan lukisan ini. Silakan. Ditutup jam 18.00 WIB. Silakan DM ke akun @jabarbergerak. Hatur nuhun.”