Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Taiwan Tsai Ing-wen diketahui telah mengadakan pertemuan dengan delegasi tak resmi Amerika Serikat di Taipei untuk menyampaikan rasa terimakasihnya terhadap pemerintahan Presiden AS Joe Biden terkait keamanan di wilayahnya.
Melansir Perusahaan Penyiaran Jepang (Nippon Hoso Kyokai/NHK) pada Kamis (15/4/2021), Tsai menyampaikan terima kasih kepada pemerintahan Presiden AS Joe Biden karena telah berulang kali menekankan pentingnya perdamaian dan stabilitas di Selat Taiwan.
Tsai mengadakan pembicaraan dengan delegasi tersebut di kantor kepresidenan pada Kamis (15/04/2021). Pertemuan itu dilakukan di tengah meningkatnya aktivitas militer China di sekitar Taiwan.
Delegasi itu terdiri dari mantan Wakil Menteri Luar Negeri AS, Richard Armitage dan James Steinberg, serta mantan Senator Partai Demokrat, Chris Dodd. Mereka mengunjungi Taiwan atas permintaan Biden.
Di awal pembicaraan, Tsai menyambut misi pertama AS sejak Biden menjabat itu dengan mengatakan bahwa kunjungan tersebut menunjukkan makin dalamnya hubungan antara Taiwan dan AS.
Dia merujuk pada meningkatnya aktivitas militer Cina di kawasan tersebut dan mengatakan bahwa Taiwan ingin bekerja sama dengan negara-negara yang memiliki pemikiran sama, termasuk AS, untuk melindungi perdamaian dan stabilitas Indo-Pasifik.
Baca Juga
Mantan Senator Dodd menanggapi dengan mengatakan dirinya yakin bahwa pemerintahan Biden akan membantu Taiwan memperluas ruang gerak internasionalnya serta mendukung investasi pertahanan kawasan itu.