Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Lima Provinsi dengan Penambahan Kasus Corona Terendah Hari Ini

Satgas Penanganan Covid-19 melaporkan hanya ada tiga provinsi yang memiliki penambahan kasus baru positif Covid-19 kurang dari 10 kasus pada Minggu (27/12/2020).
Ilustrasi-Tes virus Corona/Antara
Ilustrasi-Tes virus Corona/Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat penambahan 6.528 kasus konfirmasi positif Covid-19 pada Minggu (27/12/2020) sehingga total kasus positif menjadi 713.365 orang.

Dari total tersebut, Data Satgas Penanganan Covid-19 menunjukkan ada tiga provinsi yang melaporkan kasus di bawah 10. Ketiga provinsi tersebut adalah Kepulauan Riau 8 kasus, Maluku Utara 3 kasus, dan Gorontalo nihil kasus baru.

Rendahnya jumlah provinsi yang memiliki kasus baru Covid-19 di bawah 10 orang ini terjadi meski spesimen yang diperiksa mengalami penurunan.

Sementara itu, Papua Barat pada hari ini melaporkan penambahan kasus positif Covid-19 sebanyak 14 kasus, dan Aceh 13 kasus baru.

Satgas Penanganan Covid-19 mencatat secara nasional ada penambahan kasus positif sebanyak 6.528 kasus sehingga kumulatif menjadi 713.365 kasus.

Adapun, kasus sembuh bertambah lebih banyak, sampai 6.983 kasus atau kumulatif 583.676 kasus, sedangkan kasus meninggal bertambah cukup tinggi yaitu 243 orang atau jika ditotal sudah menembus 21.237 orang.

Kenaikan hari ini terbilang cukup tinggi mengingat jumlah spesimen yang diuji hari ini hanya 41.963 spesimen. Spesimen tersebut diambil dari 29.425 orang.

Spesimen harian yang diperiksa pada hari ini tercatat lebih rendah jika dibandingkan hari sebelumnya yaitu 44.581 spesimen.

Adapun, dengan adanya tambahan jumlah spesimen tersebut, maka total spesimen yang telah diperiksa sampai dengan saat ini mencapai 7.124.513 spesimen.

Dari spesimen yang diperiksa, tingkat positivity rate harian Indonesia tercatat masih tinggi di angka 22,1 persen. Sementara secara kumulatif 10 bulan pandemi, positivity ratenya berada di angka 14,98 persen.

Adapun, seluruh provinsi saat ini tercatat sudah terdampak dan dari total 514 kabupaten/kota di Indonesia, 510 diantaranya sudah terdampak pandemi Covid-19.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper