DKI dan Jatim Pecahkan Rekor
Dengan jumlah penduduk paling padat se-Indonesia, DKI Jakarta dan Jawa Timur mencatatkan rekor tertinggi terkait kasus Covid-19 di seluruh Indonesia.
Tercatat DKI Jakarta menjadi provinsi dengan catatan kasus kumulatif positif Covid-19 terbanyak di Indonesia. Sementara itu, Jawa Timur mencatatkan kasus kumulatif kematian akibat Virus Corona terbanyak di Indonesia.
Pada Minggu, 20 Desember 2020, kasus Covid-19 di DKI Jakarta bertambah 1.592, sehingga kumulatifnya mencapai 163.111 kasus dan merupakan kumulatif kasus tertinggi di Indonesia. Namun, kesembuhan di DKI sudah sebanyak 146.866 dan 3.072 meninggal dunia.
Sementara itu, Jawa Timur mencatatkan kasus kematian akibat Covid-19 terbanyak di Indonesia, yakni 5.210 setelah mendapat tambahan 60 kasus meninggal. Adapun, total kasus Covid-19 di Jawa Timur sudah sebanyak 75.274 dengan pasien sembuh sebanyak 64.772.
Kasus Covid-19 di Jawa Timur sempat menyalip kasus DKI Jakarta pada Juni dan seluruh kabupaten/kotanya dinyatakan menjadi zona merah.