Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Andre Rahadian: Relawan Siap Terus Bantu Pemerintah Tangani Covid-19

Pelatihan ini bertujuan mengajak langsung seluruh lapisan masyarakat melakukan perubahan perilaku dengan melibatkan 10.000 Relawan Satgas Covid-19.
Sejumlah calon relawan mengantre untuk melakukan tes kesehatan di Komplek Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3/2020)./Antara
Sejumlah calon relawan mengantre untuk melakukan tes kesehatan di Komplek Wisma Atlet di Kemayoran, Jakarta, Minggu (22/3/2020)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Bidang Koordinasi Relawan Satuan Tugas Penanganan Covid-19 (Satgas Covid-19) Andre Rahadian mengatakan pihaknya akan tetap solid terus membantu pemerintah untuk menangani Covid-19.

“Saya tidak pernah melakukan kegiatan terkait pengembalian atribut relawan seperti rompi dan tanda pengenal [ID Card].Tapi kami memahami perasaan beberapa relawan yang melakukan aksi tersebut,” kata Andre dalam konferensi pers, Kamis (19/11/2020).

Andre menegaskan, pihaknya menerima sikap relawan yang mundur sebagai bentuk aspirasi. Kendati demikian, ia yakin dalam hati kecil para relawan yang mundur, mereka tetap lah relawan.

“Apalagi selama ini sudah terbukti kerja para relawan mampu membantu warga yang mengalami masa sulit selama wabah Virus Corona ini,” ungkap Andre.

Selama Oktober-Desember 2020 ini, kata Andre, berlangsung kegiatan pelatihan untuk Relawan Satgas Covid-19 di tujuh provinsi prioritas, yaitu Jawa Tengah, Jawa Barat, Bali, Sulawesi Selatan, Kalimantan Selatan, Nanggroe Aceh Darussalam, dan Papua.

Pelatihan ini bertujuan mengajak langsung seluruh lapisan masyarakat melakukan perubahan perilaku dengan melibatkan 10.000 Relawan Satgas Covid-19.

“Perubahan perilaku adalah kunci dalam menghambat penyebaran Covid-19 sampai diberikannya vaksin. Melibatkan para relawan dalam kampanye perubahan perilaku ini jauh lebih penting dibanding kegiatan membagikan masker tanpa memberikan informasi dan pengertian pentingnya melaksanakan protokol kesehatan saat ini," papar Andre.

Menurut Andre, selama ini relawan bersama seluruh anggota masyarakat adalah bagian penting dari perubahan perilaku. Ia mengimbau agar seluruh relawan dan komponen masyarakat di manapun berada agar bahu membahu untuk saling mengingatkan dan meningkatkan kedisiplinan dalam menjalankan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker, menjaga jarak serta menghindari kerumunan, dan mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir.

“Relawan akan terus solid membantu pemerintah menangani Covid-19 sampai ditemukan vaksinnya,” tegas Andre.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper