Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Trump Positif Covid-19, Menlu AS Mike Pompeo Persingkat Kunjungan ke Asia

Awalnya Pompeo akan mengunjungi Jepang, Mongolia, dan Korea Selatan. Namun, rencana perjalanan ke kedua negara tersebut dibatalkan dan dia akan langsung kembali ke Washington dari Jepang pada 6 Oktober.
Menlu AS Mike Pompeo/Bloomberg-Andrew Harrer
Menlu AS Mike Pompeo/Bloomberg-Andrew Harrer

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Michael Pompeo akan mempersingkat perjalanannya ke Asia pekan ini menyusul penyebaran virus corona di lingkungan pejabat tinggi Gedung Putih.

Dilansir Bloomberg, juru bicara Departemen luar Negeri AS, Morgan Ortagus, mengatakan Pompeo berencana mengunjungi Tokyo mulai 4-6 Oktober untuk pertemuan para menteri luar negeri dari empat negara demokrasi terbesar di kawasan Indo-Pasifik.

Awalnya rencana perjalanan Pompeo akan berlangsung hingga tanggal 8 November dan mengunjungi Mongolia dan Korea Selatan. Namun, rencana perjalanan ke kedua negara tersebut dibatalkan dan dia akan langsung kembali ke Washington dari Jepang.

Presiden Donald Trump memasuki rumah sakit pada Jumat malam setelah mengumumkan pada hari sebelumnya bahwa dia dan ibu negara Melania Trump didiagnosis menderita Covid-19.

Kasus positif Presiden ini menjadi yang paling menonjol di antara para pemimpin atas partai Republik, serta lingkaran dalam Trump.

Tim Kampanye presiden meluncurkan "Operasi MAGA" untuk mengirimkan pekerja yang akan membuktikan vitalitasnya dan menjaga basis pemilihnya tetap termotivasi sampai Trump cukup pulih untuk melanjutkan kampanye secara langsung.

Pompeo bertemu dengan para menteri luar negeri Jepang, Australia, dan India, yang disebut kelompok Quad dan dipandang sebagai lawan dari pengaruh China di wilayah tersebut.

Beijing telah menegaskan penentangannya terhadap strategi Indo-Pasifik milik AS, yang disebut untuk mengangkat India sebagai penyeimbang potensi regional ke China.

Pertemuan tersebut juga merupakan salah satu pertemuan diplomatik tertinggi untuk pemerintahan Trump sebelum pemilihan presiden AS. Pertemuan ini juga terjadi ketika China dan India berupaya meredakan ketegangan di perbatasan Himalaya.

Sebelumnya, ketegangan militer di wilayah tersebut menyebabkan terjadinya kontak fisik untuk pertama kalinya sejak 1975.

Ortagus mengatakan pertemuan kelompok Quad in iakan fokus pada masalah kedekatan di kawasan Indo-Pasifik.

"Menteri Luar Negeri Pompeo mengharapkan untuk melakukan perjalanan ke Asia lagi pada bulan Oktober dan akan menjadwal ulang kunjungan dalam perjalanan yang sekarang tinggal beberapa pekan lagi," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper