Bisnis.com, JAKARTA - Kenaikan kasus positif Covid-19 per 1 September 2020 mencapai 2.775 orang dengan kasus tertinggi di DKI Jakarta.
Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan per Selasa (1/9/2020) dibanding sehari sebelumnya, kenaikan tertinggi berasal dari DKI Jakarta (901), Jawa Timur (350), Jawa Barat (215), Jawa Tengah (200), Bali (160), dan Sumatera Utara (115).
Dalam beberapa hari terakhir, DKI Jakarta terus tercatat sebagai provinsi dengan kasus baru tertinggi setelah kemarin mencapai 1.049 dan pada Minggu sebanyak 1.094 kasus.
Data dihasilkan dari 488 kota/kabupaten dari 34 provinsi yang telah mencatatkan kasus Covid-19.
Dalam data yang sama, Kemenkes mencatat penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Indonesia sebanyak 2.775 orang, sehingga total pasien positif Covid-19 menjadi 177.571 kasus.
Sebanyak 88 orang meninggal akibat Covid-19, menjadikan total kematian mencapai 7.505 orang.
Baca Juga
Sementara itu 2.098 pasien yang sembuh menambah total kesembuhan menjadi 128.057 orang.
Jumlah spesimen yang diperiksa hari ini melampuai target, yakni 30.625 spesimen. Dengan tambahan itu, total telah diperiksa 2.270.267 spesimen.