Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

4 Anak Novel Baswedan Positif Corona, Istri Masih Tunggu Hasil Tes Swab

Novel Baswedan mengungkapkan bahwa kondisinya dan keluarganya saat ini sehat meski dinyatakan positif Covid-19.
Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan melambaikan tangan saat menghadiri acara penyambutan dirinya kembali aktif bekerja di pelataran gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/7).
Penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan melambaikan tangan saat menghadiri acara penyambutan dirinya kembali aktif bekerja di pelataran gedung KPK, Jakarta, Jumat (27/7).

Bisnis.com, JAKARTA - Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan menyatakan bahwa keempat anaknya positif Covid-19 setelah melakukan tes swab atau uji usap.

Hal itu disampaikan Novel Baswedan dalam cuitannya di akun twitter miliknya @nazaqistsha, Senin (31/8/2020). Novel mengatakan bahwa setelah dia dinyatakan positif Covid-19, seluruh keluarganya di rumah akhirnya menjalani tes swab.

"Hari Jumat lalu, keluarga saya di rumah di tes swab. Hasilnya 4 anak saya positif dan 1 negatif, sedangkan istri saya belum dapat hasil," cuit Novel.

Novel mengungkapkan bahwa kondisinya dan keluarganya saat ini sehat meski dinyatakan positif Covid-19.

"Alhamdulillah semua dalam kondisi sehat, tidak ada gejala. semoga swab segera negatif. Tetap ikuti protokol kesehatan dan jaga imunitas," kata Novel.

Seperti diberitakan sebelumnya, Novel Baswedan telah lebih dulu dinyatakan positif Covid-19 pada Jumat (28/8/2020) seusai menjalani tes swab.

"Kemarin dilakukan tes swab terhadaps eluruh penyidik KPK karena sudah ada penyidik yang positif. Hari ini, saya dapat kabar bahwa hasil swab saya positif, sedangkan saya merasa sehat dan tanpa gejala," cuit Novel dalam akun twitternya @nazaqistsha, Jumat (28/8/2020).

Sementara itu, total pegawai yang bekerja di lingungan KPK yang terkonfirmasi Covid-19 berjumlah 23 orang termasuk Novel.

KPK pun mengambil kebijakan bagi seluruh pegawainya untuk bekerja di rumah atau work from home (WFH) mulai Senin (31/8/2020) sampai Rabu (2/9/2020).

Selama masa tersebut, dilakukan penyemprotan disinfektan ke seluruh area gedung baik Gedung Merah Putih KPK, Gedung Pusat Edukasi Antikorupsi (Gedung KPK lama), dan rutan cabang KPK baik yang di Gedung Merah Putih, Kavling C1 (Gedung KPK lama) maupun Pomdam Jaya Guntur.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper