Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Twitter Uji Coba Pisahkan Perhitungan 'Retweets with Comments'

Fitur "Retweet with Comments" juga berganti nama menjadi "Quotes" dan berada tepat disamping tombol “Retweets” dan “Likes”.
Logo Twitter./Bloomberg - Alex Flynn
Logo Twitter./Bloomberg - Alex Flynn

Bisnis.com, JAKARTA – Twitter tengah melakukan uji coba metrik baru dalam setiap tweet, yang akan memisahkan perhitungan quote tweet, atau sebelumnya dikenal dengan retweet dengan komentar, dalam setiap postingan.

"Beberapa bulan yang lalu, kami membuat retweet dengan komentar (Retweet with Comments) lebih terlihat saat Anda mengetuk untuk melihat retweet dalam setiap postingan cuitan," ungkap salah seorang juru bicara Twitter, seperti dikutip dari The Verge, Minggu (9/8/2020).

"Fitur ini tersedia untuk semua orang. Kini, kami sedang menguji untuk membuat pengguna dapat mengakses langsung retweet dengan komentar di tiap cuitan," lanjutnya.

Fitur baru dengan nama "Quotes" dilaporkan telah ada di dalam cuitan yang berada tepat disamping tombol “Retweets” dan “Likes”.

Pada bulan Mei, Twitter menguji penghitung "Tetweet dengan komentar" kepada sejumlah penggunan di iOS, yang mencantumkan angka disamping penghitungan "Retweets" dan "Likes" dalam Tweet. Hal ini dapat memudahkan pengguna untuk menemukan balasan dari cuitan yang dikutip.

Twitter juga telah melakukan uji coba sejumlah fitur baru, namun belum menjadi fitur permanan, di antaranya dengan menampilkan cuitan asli dari pengguna memulai utas percakapan, fitur tunda notifikasi, serta opsi untuk menerima notifikasi balasan cuitan individu.

Twitter sebelumnya mengatakan sedang menyempurnakan antarmuka (UI) miliknya untuk meningkatkan percakapan di antara pengguna.

Direktur manajemen produk Twitter Suzanne Xie dalam gelaran CES pada pada Januari mengatakan bahwa Twitter sedang memikirkan sejumlah interaksi yang kurang sehat di platformnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : The Verge

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper