Bisnis.com, JAKARTA - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 mencatat sebanyak 12 provinsi melaporkan kasus positif Covid-19 di bawah 10 kasus dan lima provinsi nihil kasus positif.
Adapun 12 yang melaporkan angka positif Covid-19 di bawah 10 kasus antara lain adalah Banten dan Kalimantan Utara dengan 9 kasus positif; Papua Barat 8 kasus; Yogyakarta dan Kep. Riau 7 kasus.
Kemudian, Gorontalo 5 kasus; Lampung 4 kasus; Riau 3 kasus; Bengkulu dan Sumatera Barat 2 kasus; dan Sulawesi Tengah dan Sulawesi Barat 1 kasus.
"Hari ini totalnya ada 17 provinsi yang melaporkan kasus di bawah 10 kasus dengan lima provinsi diantaranya nihil kasus positif," ujar Achmad Yurianto, Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Kamis (25/6/2020).
Selain itu, terdapat 11 provinsi yang mencatatkan penambahan kasus sembuh lebih banyak dari penambahan kasus positif.
Perinciannya, Kalimantan Selatan melaporkan penambahan 87 kasus sembuh dan 60 kasus positif; Jawa Barat 62 kasus sembuh dan 32 kasus positif; Sumatera Selatan 76 kasus sembuh dan 24 kasus positif.
Kemudian, Kalimantan Timur 20 kasus sembuh dan 17 kasus positif; Maluku 18 sembuh dan 13 positif; Gorontalo 22 sembuh dan 5 positif; Bengkulu 5 sembuh dan 2 positif; Sumatera Barat 22 sembuh dan 2 positif; dan Sulawesi Tengah 4 kasus sembuh dan 1 kasus positif.
Adapun, Bangka Belitung dan Kalimantan Barat tidak melaporkan penambahan kasus positif tetapi mencatatkan kasus sembuh masing-masing sebanyak 1 dan 7 orang.
Secara nasional, pada hari ini, Gugus Tugas Covid-19 melaporkan adanya penambahan 1.178 kasus positif Covid-19, sehingga saat ini kasus Covid-19 di Indonesia telah tembus angka 50.187 kasus.
Di sisi lain, jumlah pasien Covid-19 yang sembuh bertambah 791 orang, sehinga totalnya menjadi 20.449 orang, sedangkan jumlah pasien Covid-19 yang meninggal bertambah 47 orang, menjadi 2.620 orang.
Lebih lanjut, Yuri menyatakan hingga saat ini, seluruh provinsi telah terdampak pandemi virus Corona atau Covid-19, sedangkan jumlah kabupaten/kota yang terdampak bertambah tiga daerah sehingga totalnya menjadi 446 kabupaten/kota.