Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

@ridwankamil: Jabar Punya Alat PCR, Sehari Mampu Tes 2.000 Spesimen Corona

Provinsi Jawa Barat siap mengoperasikan alat tes Virus Corona metode PCR (Polymerase Chain Reaction), setelah mengimpor alat tersebut dari Korea Selatan.
Gubernur Jawa Barat melihat peralatan Tes PCR Corona. Foto: Istagram @ridwankamil
Gubernur Jawa Barat melihat peralatan Tes PCR Corona. Foto: Istagram @ridwankamil

Bisnis.com, JAKARTA - Provinsi Jawa Barat siap mengoperasikan alat tes Virus Corona metode PCR (Polymerase Chain Reaction), setelah mengimpor alat tersebut dari Korea Selatan.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan beroperasinya alat pengujian PCR itu mampu mengetes 2.000 sample lendir tenggorokan ataupun hidung setiap hari.

"Pengetesan covid-19 dengan swab dahak PCR bisa melompat dari tadinya 140 perhari menjadi minimal 2.000 sample per hari," ujar orang nomor satu di Jawa Barat itu melalui akun instagramnya @ridwankamil, hari ini Selasa (14/4/2020).

Dia berharap percepatan tes Corona metode PCR dan pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Jawa Barat bisa segera memerangi wabah Corona.

"Kombinasi PSBB, ketaatan warga dan kemasifan test covid untuk menemukan peta persebaran, Insya Allah penanganan masalah Covid-19 di Jawa Barat bisa lebih terkendali dan terukur," lanjut.

Seperti apa sih ujud alat tes PCR Corona itu? Simak postingan foto-foto dari instagram Ridwan Kami berikut ini.

View this post on Instagram

DARI 140 MENJADI 2000-an TES SAMPLE SWAB PCR PER HARI. Pemprov Jawa Barat sudah membeli alat test swab PCR dari Korea Selatan. Wandahamidaah.. Ditambah dengan kolaborasi dengan lain-lain, maka pengetesan covid-19 dengan swab dahak PCR bisa melompat dari tadinya 140 perhari menjadi minimal 2000 sample per hari. PCR (Polymerase Chain Reaction) ngetes covid via dahak hidung tenggorokan. Akurasi mendekati 100 persen. Lab test PCR diperluas, selain di Kota Bandung, mulai dilakukan di Depok, Bogor, Kota Bekasi dan Cirebon. Kombinasi PSBB, ketaatan warga dan kemasifan test covid untuk menemukan peta persebaran, Insya Allah penanganan masalah covid-19 di Jawa Barat bisa lebih terkendali dan terukur. Warga mari disiplin dan taat. Para tenaga kesehatan mari bersemangat. Para pemimpin mari jaga amanat. Insya Allah dengan bekerja sama, #KitaPastiMenang.

A post shared by Ridwan Kamil (@ridwankamil) on

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper