Bisnis.com, JAKARTA – Salah seorang staf Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Mike Pence dinyatakan positif terinfeksi virus corona jenis baru atau Covid-19.
Informasi tersebut disampaikan oleh sekretaris Pence, Katie Miller pada Jumat (20/3/2020) malam waktu setempat.
Dikutip dari CNN, pada Sabtu (21/3/2020) Miller mengatakan bahwa staf yang tidak disebutkan identitasnya itu tidak pernah kontak langsung dengan Pence maupun Presiden AS Donald Trump.
Baca Juga
Miller juga memastikan pelacakan siapa saja yang pernah kontak langsung dengan staf tersebut sedang dilakukan sesuai dengan pedoman Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Center for Disease Control and Prevention).
Setidaknya dua orang dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 setelah menghadiri Konferensi Kebijakan Komite Urusan Publik Israel AS (American Israel Public Affairs Committee's Policy Conference) di Washington yang dihadiri oleh Pence serta beberapa anggota parlemen dan staf.
Kemudian, baik Pence maupun Trump diketahui ikut menghadiri Konferensi Tindakan Politik Konservatif (Conservative Political Action Conference) bulan lalu. Sejumlah peserta konferensi tersebut diketahui positif terinfeksi Covid-19 usai menjalani pemeriksaan.