Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kunjungi Asia Tenggara, Paus Bertemu Raja Thailand Hari Ini

Paus Francis akan bertemu dengan Raja Thailand sekaligus perdana menteri dan pemimpin tertinggi umat Buddha setempat dalam kunjungan resmi pada Kamis, (21/11/2019), sebelum merayakan misa dengan puluhan ribu umat Katolik di sana.
Paus Francis dan sepupunya, Suster Ana Rosa Sivori, berjalan dengan Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha selama kedatangan mereka di Kantor Pemerintah di Bangkok, Thailand, 21 November 2019. Sumber: Reuters
Paus Francis dan sepupunya, Suster Ana Rosa Sivori, berjalan dengan Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha selama kedatangan mereka di Kantor Pemerintah di Bangkok, Thailand, 21 November 2019. Sumber: Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Paus Francis akan bertemu dengan Raja Thailand sekaligus perdana menteri dan pemimpin tertinggi umat Buddha setempat dalam kunjungan resmi pada Kamis, (21/11/2019), sebelum merayakan misa dengan puluhan ribu umat Katolik di sana.

Selama kunjungannya ke Asia Tenggara, paus diharapkan untuk berbicara tentang perdagangan manusia dan mendesak perhatian para pemimpin akan nasib para pengungsi.

Umat Katolik yang minoritas di Thailand diharapkan datang dalam jumlah besar saat kunjungan ini. Thailand merupakan pemberhentian pertama dalam perjalanan tujuh hari sang paus di Asia, termasuk Jepang.

Perdana Menteri Thailand menjadi tuan rumah upacara penyambutan resmi sebelum paus bertemu dengan pemimpin tertinggi umat Buddha Thailand, Somdet Phra Maha Muniwong, yang berusia 91 tahun atau hampir satu dekade lebih tua dari paus.

Dia kemudian akan bertemu dengan Raja Maha Vajiralongkorn, yang secara resmi menjabat awal tahun ini dan merupakan pelindung resmi agama Buddha di Thailand.

Jumlah umat Katolik Thailand diperkirakan kurang lebih 380.000 dari total penduduk lebih dari 65 juta. Namun, komunitas kecil itu berkembang pesat.

Puluhan ribu pemeluk Katolik diperkirakan akan memadati Stadion Nasional Bangkok pada Kamis malam untuk melangsungkan misa bersama Paus Francis.

Dia akan mengadakan misa lainnya di Katedral Assumption Bangkok sebelum berangkat ke Jepang pada hari Sabtu mendatang, di mana paus akan mengunjungi lapangan nuklir Hiroshima dan Nagasaki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Reni Lestari
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper