Bisnis.com, JAKARTA - Pengamanan di kediaman Wakil Presiden terpilih KH Ma`ruf Amin kian diperketat jelang pelantikan Presiden dan Wakil Presiden, Sabtu (19/10/2019).
Pantauan Bisnis di sekitar kediaman Ma`ruf Amin, tingkat pengamanan semakin ketat dibandingkan dengan suasana satu bulan terakhir. Tidak seluruh masyarakat diizinkan melintasi rumahnya yang berada di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat tersebut.
Selain aparat keamanan bersenjata, satu unit kendaraan Anoa milik Mabes TNI juga terparkir di kawasan tersebut. Aparat turut memberi memberi tanda dilarang masuk ke kawasan itu kecuali pejabat VIP dan warga sekitar.
Baca Juga
"Pengamanan di rumah Abah -sapaan Ma`ruf Amin- sudah sejak beliau terpilih mas," kata salah seorang petugas saat berbincang kepada Bisnis, Sabtu (19/10/2019).
Tidak semua masyarakat dapat melintasi kawasan tersebut. Petugas keamanan hanya mengizinkan masyarakat yang tinggal di sekitar rumah Ma`ruf untuk melintas. Bahkan pengirim paket harus melewati pemeriksaan terlebih dulu dari petugas keamanan.
Ma`ruf Amin akan dilantik besok di Gedung DPR RI. Dia akan mendampingi Jokowi yang kembali terpilih sebagai Presiden untuk periode 2019 - 2014. Acara sakral lima tahunan ini akan dihadiri oleh sejumlah delegasi negara asing.