Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ketua Partai Buruh Australia akan Kunjungi Indonesia

Anthony Albanese akan terbang ke Jakarta untuk perjalanan pertamanya ke luar negeri sebagai pemimpin federal Partai Buruh Australia.

Bisnis.com, JAKARTA – Anthony Albanese akan terbang ke Jakarta untuk perjalanan pertamanya ke luar negeri sebagai pemimpin federal Partai Buruh Australia.

Dilansir dari 7News, pembicaraan mengenai perdagangan akan menjadi puncak agenda Albanese dalam kunjungannya ke Indonesia pada hari Senin (26/8/2019).

"Hubungan Australia dengan Indonesia sangat diperlukan. Menjadikan Indonesia kunjungan asing pertama saya sebagai pemimpin Partai Buruh adalah berinvestasi lebih awal dalam hubungan ini,” ungkap Albanese, seperti dikutip 7News.

Albanese diperkirakan akan bertemu dengan setidaknya salah satu menteri di Indonesia selama kunjungannya. Turut bergabung bersamanya dalam kunjungna tersebut juru bicara urusan luar negeri Partai Buruh Penny Wong dan Anggota Parlemen Wilayah Utara Luke Gosling.

"Ada ruang lingkup nyata untuk memperkuat hubungan diplomatik dan ekonomi kami dengan salah satu tetangga terdekat kami," kata Albanese.

Indonesia yang merupakan Muslim terpadat di dunia diproyeksikan menjadi ekonomi terbesar keempat di dunia pada tahun 2050, menurut 7News.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper