Bisnis.com, JAKARTA - Salah satu tokoh karismatik Kiai Maimun Zubeir yang lebih dikenal dengan sapaan Mbah Moen pagi ini dilaporkan meninggal di Tanah Suci Makkah.
Ihwal meninggalnya Mbah Moen, Mantan Ketua MK Mahfud MD menyampaiakn cuitannya di akun twitter @mohmahfudmd. Disebutkan bahwa Mbah Moen meninggal Selasa pagi pukul 8.17 WIB .
"Beliau wafat di tempat yang dicintainya. Saya mendapat kabar langsung berita ini dari Pak Supri, salah seorang terdekat Mbah Moen. Jadi, insyaallah, ini bukan hoax," ujar Mahfud.
Inna lillah wa innaa ilaihi raji'un. Kyai Maimoen Zubeir (Mbah Moen) wafat di tanah suci Makkah jam 8.17 WIB tadi. Beliau wafat di tempat yang dicintainya. Saya mendapat kabar langsung berita ini dari Pak Supri, salah seorang terdekat Mbah Moen. Jadi, insyaallah, ini bukan hoax.
— Mahfud MD (@mohmahfudmd) August 6, 2019
Kiai Haji Maimoen Zubair lahir di Rembang, Jawa Tengah, 28 Oktober 1928. Almarhum meninggal dunia di Makkah, 6 Agustus 2019, dalam usia 90. Mbah Moen tak hanya dikenal sebagai ulama, almarhum juga tercatat sebagai seorang politikus. Sebelum wafat, aAlmarhum tercatat sebagai Pimpinan Pondok Pesantren Al-Anwar Sarang, Rembang serta menjabat sebagai Ketua Majlis Syariah Partai Persatuan Pembangunan.
Mbah Moen pernah menjadi anggota DPRD kabupaten Rembang selama 7 tahun. Setelah berakhirnya masa tugas, ia mulai berkonsentrasi mengurus pondoknya yang baru berdiri selama sekitar 7 atau 8 tahun. Mbah Moen tercatat pernah menjadi anggota MPR RI utusan Jateng selama tiga periode.