Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KKR Beli Produsen Tim Tam, Arnott’s Senilai US$2,2 Miliar

Kohlberg Kravis Roberts (KKR) & Co sepakat membeli anak perusahaan Campbell Soup Co yang berlokasi di Australia, Arnott’s, senilai US$2,2 miliar pada Rabu (24/7/2019).
/Reuters
/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA — Perusahaan investasi global asal Amerika Serikat Kohlberg Kravis Roberts (KKR) & Co sepakat membeli anak perusahaan Campbell Soup Co yang berlokasi di Australia, Arnott’s, senilai US$2,2 miliar pada Rabu (24/7/2019).

“Saya mengonfirmasikan bahwa penawaran KKR terhadap Arnott’s telah disepakati oleh Campbell semalam,” ujar juru bicara KKR melalui surel tanpa keterangan lebih lanjut seperti dikutip Reuters.

The Australian Financial Review (AFR) menyampaikan, harga yang disepakati untuk penjualan Arnott’s adalah US$2,2 miliar. Padahal, sang penjual awalnya menawarkan harga US$3 miliar dolar untuk asetnya pada lelang yang dilaksanakan pada Agustus 2018.

Namun, juru bicara Campbell menyatakan bahwa proses kesepakatan masih berlangsung. “Arnott’s belum resmi terjual. Proses divestasi Arnott’s dan operasional internasional kami masih berlangsung,” katanya.

AFR berhasil meyakinkan pihak Arnotts’s setelah menang dalam lelang dari sesama perusahaan besar Australia Pacific Equity Partners (PEP).

Campbell menjual perusahaan yang terkenal dengan biskuit Tim Tam tersebut dengan alasan ingin fokus mengembangkan bisnisnya di Amerika Utara yang dianggap lebih menguntungkan. Selain itu, Campbell juga terus diresahkan oleh investor yang menagih peningkatan keuntungan dan performa sahamnya.

Bulan ini, Campbell juga menjual unitnya di Denmark, Kelsen Group, kepada afiliasi pembuat Nutella, Ferrero SpA senilai US$300 juta.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper